artsdp.com

--- Stylish Life For Stylish People ---

Showing posts with label Kabar Menarik. Show all posts
Showing posts with label Kabar Menarik. Show all posts

Thursday, February 23, 2017

,
Karena banyaknya file yang tersimpan dan aplikasi yang dijalankan pada laptop atau komputer membuat kinerjanya lambat. Ini membuat kita para penggunanya sangat kesal dan menghambat pekerjaan.  

Namun, tak hanya kedua faktor tersebut, komputer atau laptop bisa lambat karena virus, ram penuh dan lainnya. Semua itu mampu dihindari dengan melakukan cara mempercepat kinerja laptop atau komputer, antara lain sebagai berikut:

Hapus file yang tak penting
Apabila hard disk penuh bisa melambankan kinerja laptop atau komputer. Cobalah untuk memeriksa file-file yang ada pada hard disk tersebut, hapus file yang tidak Anda butuhkan lagi. Hapus ruang cache, history dan file-file yang ada di dalam recycle bin.

Pakai antivirus
Selain hard disk yang penuh, virus juga dapat memperlambat kerja komputer, misalnya virus worm. Worm ini bekerja dengan menggandakan file kecil menjadi banyak. Sehingga, tanpa disadari hard disk penuh. Tak hanya virus worm saja, masih banyak virus-virus lainya yang menyerang kapasitas RAM.

Defrag Disk
Defrag Disk adalah sistem mengurutkan file-file yang sebelumnya acak atau tersusun tidak rapi. Nah, susunan yang tidak rapi dapat memperlambat kerja komputer. Lebih baik cobalah untuk melakukan defrag disk pada komputer Anda. Lakukan secara rutin setidaknya sebulan sekali untuk mempercepat kerja komputer.

Itulah cara mempercepat kinerja komputer yang bisa Anda praktikkan untuk komputer atau laptop Ada di rumah. Semoga bermanfaat dan nantikan informasi selanjutnya!
,
Belakangan ini timbul beberapa celotehan di dunia maya yang mengatakan jika semakin dewasa usia seseorang maka semakin matang pula pola pikir dan kedewasaan nya. Hal ini tak serta merta mematahkan semangat para generasi penerus bangsa yang berkeinginan untuk meraih kesuksesan di usia muda.

Mengapa demikian? Karena bukanlah usia yang menentukan pendewasaan fikiran melainkan semangat dan niat juang yang tinggi untuk menghalau berbagai hambatan yang datang dalam sisi kehidupan. Usia belia bukanlah halangan bagi anda yang menyukai bidang bisnis. Anda dapat memulai bisnis anda dengan mengembangkan bakat dan keahlian yang anda miliki.

Sebagai contoh jika Anda menyukai bidang tata boga dan selalu mencoba untuk berkreasi dalam pembuatan makanan maka cobalah untuk membuka sebuah bisnis dengan mendasar pada bahan kuliner yang unik dan belum ada di pasaran. Jangan menjual kuliner yang peredarannya terlalu mainstream karena hal tersebut akan membuat anda terlibat dalam sebuah persaingan yang tinggi.

Tidak hanya kuliner, berbagai bakat lainnya dapat anda kelola untuk menciptakan peluang-peluang dalam kehidupan anda. Jika suka dengan berjualan, mulailah berjualan. Lakukan secara online dan offline seperti yang sekarang ini trend. Manfaatkan marketplace yang Ada, mereka mempunyai aneka produk yang bisa Anda jual. Jangan lupakan juga Media sosial sebagai perantara Anda dengan Customer.

Selain itu, bisnis pulsa dan PPOB juga cukup menjanjikan kalau Anda menjalankannya dengan serius. Terlebih sekarang produk PPOB mencakup pelayanan berbagai pembayaran mulai dari cicilan sepeda motor, tiket pesawat dan masih banyak lagi.

Thursday, February 16, 2017

,
Penyakit herpes adalah sejenis penyakit kulit yang menular. Penyakit herpes memiliki karakter yang sangat unik dan bandel, karena sangat dimungkinkan bagi penderita yang sudah pernah mengalami penyakit herpes akan kembali mengalaminya dalam jangka waktu tak menentu. Penyakit herpes sebenarnya bisa menyembuhkan dirinya sendiri walaupun waktu untuk dirinya menyembuhkan diri tidak menentu, bisa cepat namun bisa sangat lama. Perawatan di rumah merupakan perawatan yang sangat membantu mempercepat proses penyembuhan.

Herpes Zoster merupakan infeksi yang disebabkan virus Varicella zoster yakni virus yang menyebabkan cacar air. Virus cacar air ini akan menetap di dalam sel saraf dan berdiam di sana, namun virus bisa berubah menjadi lebih aktif ketika virus menerima rangsangan, yakni disaat kondisi daya tahan tubuh tidak sehat disertai dengan stres. Gejala yang muncul berupa ruam yang terasa gatal dan nyeri dan meskipun lama kelamaan setelah dilakukan tindakan pengobatan ruam menghilang, rasa sakit tetap masih terasa selama beberapa bula bahkan bertahun-tahun. Orang awam biasanya menyebut penyakit ini dengan nama cacar ular atau cacar api.

Herpes Simplex Virus terbagi dalam dua macam, ada HSV-1 dan HSV-2, masing-masing memiliki karakteristik yang berbeda. HSV-1 akan menginfeksi bibir sehingga timbulah sebuah luka di bibir. Sedangkan HSV-2, merupakan penyebab dari herpes pada kelamin dan juga menyebabkan infeksi bibir. Herpes ini bisa sangat menular melalui kontak secara langsung atau tidak langsung melalui air liur.

Lalu bagaimana cara mengobati penyakit herpes?

Cara mengobati penyakit herpes secara tradisional maupun dengan mengkonsumsi obat tablet atau mengoleskan salep. Obat dapat membantu mengurangi tingkat keparahan luka yang diakibatkan oleh panyakit herpes dan berperan dengan baik untuk mencegah penyakit herpes kambuh lagi, namun sayangnya obat tidak mampu mengobati penyakit herpes secara tuntas. Dosis dari obat yang diberikan akan berbeda tergantung dari tipe virus yang telah menyerang tubuh penderita. Anti virus yang dipakai untuk mengobati penyakit herpes adalah asiklovir dalam bentuk tablet maupun obat oles (salep) bahkan tetes mata.

Para penderita penyakit herpes, dianjurkan untuk segera mengkonsumsi obat dan menggunakan salep atau obat tetes matanya meskipun penyakit herpes sudah sembuh, hal ini bertujuan untuk mencegah kambuhnya penyakit herpes.

Inilah Cara mengobati penyakit herpes kulit Rasa sakit pada bibir yang diikuti dengan rasa sakit tenggorokan dan demam merupakan gejala dari cold sores. Cold sores merupakan sejenis penyakit kulit yang disebabkan oleh virus penyakit herpes. Virus ini meluas dan melakukan penyebaran melalui kontak langsung dengan penderita penyakit herpes atau kontak tidak langsung, karena penyakit ini dapat bertahan lama di tubuh seseorang, maka sangat dianjurkan untuk selalu menjaga kesehatan kulit badan sehingga tidak tertular dengan penyakit ini.

Perawatan di rumah bisa dilakukan dengan cara meningkatkan konsumsi vitamin C, vitamin E, vitamin B12 sehingga daya tahan tubuh menjadi lebih tinggi. Cara mengobati penyakit herpes zoster Pengobatan yang harus dilakukan terhadap penderita herpes zoster dibedakan dalam tiga hal, yakni pengobatan infeksi virus akut, dan pengobatan rasa sakit akut yang erat hubungannya dengan penyakit serta pencegahan terhadap neuralgia pasca herpes. Pemakaian agen antiviral dalam waktu kurang lebih 72 jam setelah keluarnya ruam akan menurunkan durasi terbentunya ruam serta membantu meringankan rasa sakit yang diakibatkan oleh ruam tersebut. Menjaga kesehatan tubuh dan kulit merupakan langkah utama yang harus Anda lakukan untuk menghindari penyakit herpes daripada berusaha untuk melakukan berbagai cara mengobati penyakit herpes.
(sumber: tribunjabar.co.id)

Wednesday, January 11, 2017

,
Jakarta Tahun 2017 baru saja dimulai, tentunya resolusi kebiasaan sehat menjadi salah satu keinginan Anda yang harus diwujudkan mulai tahun ini. Namun, hidup sehat tidak bisa dimulai begitu saja, tanpa ada niatan dan kebiasaan yang tepat. Simak 4 kebiasaan sehat yang bisa dilakukan dengan mudah, seperti yang dirilis oleh lifehack.org, Rabu (11/1/2017). Jadi, 4 kebiasaan itu ialah:

1. Minum jus lidah buaya
Meskipun Anda bukan seorang vegetarian, mengonsumsi jus lidah buaya memang baik untuk kesehatan tubuh. Lidah buaya mengandung vitamin B12 yang dapat meningkatkan imunitas tubuh dan meningkatkan pertahanan tubuh dari serangan kanker. Selain itu, tanaman yang memiliki daging bening ini ternyata juga kaya vitamin A, E, dan C yang mendukung kekebalan tubuh sebagai antioksidan.
Lidah  Buaya
2. Olahraga rutin
Memang, tidak ada yang bisa mengalahkan olahraga dalam syarat kebiasaan sehat. Selain menjaga tubuh tetap segar, olahraga dapat menghindari Anda dari penyakit karena meningkatkan sistem imun tubuh. Tapi, olahraga juga tidak baik bila dilakukan secara berlebihan, cukup melakukan olahraga sederhana seperti jogging, atau pemanasan di pagi hari sebelum pergi bekerja.

3. Stop merokok
Penelitian menunjukkan merokok dapat menurunkan imunitas tubuh karena nikotin yang terkandung di dalamnya. Selain itu, banyak penyakit lainnya yang bersumber dari sebatang tembakau ini, mulai dari kanker, gangguan pernafasan hingga penyakit jantung. Usahakan memulai tahun 2017 dengan mengurangi konsumsi rokok secara perlahan dan menggantinya dengan makanan yang menyerupai rokok seperti lollipop.

4. Rajin puasa
Ternyata puasa harus dijadikan kebiasaan mulai tahun 2017, karena selain meningkatkan daya tahan tubuh, puasa juga memberikan tubuh kesempatan untuk memperbarui diri. Tentunya sel-sel yang memperbarui tubuh ketika Anda berpuasa akan memberikan sistem imunitas yang baik sehingga mampu melawan berbagai penyakit.

Awali tahun 2017 dengan berbagai kebiasaan positif yang dapat memperpanjang umur Anda. Selain sehat, Anda akan lebih semangat jalani hari.
(sumber: Liputan6.com)

Follow Us